Cara Menghapus Lembar Kosong di Ms Word

Cara Menghapus Lembar Kosong di Ms Word

Bagi sebagian pekerja atau bahkan untuk seorang mahasiswa yang biasanya selalu berkutat dengan Ms. Word seringkali mengalami kesulitas dalam menghadapi masalah ini. Oleh karena itu, silakan dibaca dan dipahami terkait cara menghapus lembar kosong di ms word dari asalkata.

Cara Menghapus Lembar Kosong Di Ms Word

Menghapus lembar kosong yang ada di Ms. Word ini biasanya menjadi kendala bagi seseorang yang melakukan pekerjaannya dengan mengandalkan layanan satu ini. Hal ini dilakukan agar file tersebut bisa menjadi lebih rapi dan tertata. Jika ada lembar yang kosong, hasilnya menjadi rancu.

1. Menghapus Halaman Kosong Di Awal

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan jika ingin menghapus lembar kosong ialah menghapusnya di awal. Langkahnya yaitu, klik pada bagian pojok kanan bawah halaman di Microsoft Wordnya. Setelah itu, pilih tombol backspace atau bisa juga delete di keyboard hingga halamannya terhapus.

Bila halamannya berada di akhir dokumen, Anda teka ctrl + end + backspace untuk bisa langsung ke halaman akhir. Setelah selesai, hapus halamannya dengan cara menekan tombol backspace atau backspace di keyboard.

2. Menghapus Halaman Kosong Di Halaman Tengah

Ada pun masalah dimana lembar kosong justru muncul di tengah dokumen. Hal tersebut terjadi karena section break. Oleh karenanya, klik menu home, klik show/hide paragraf yang ada di dalam menu paragraph. Atau bisa menekan ctrl +shift + 8 secara bersamaan.

Setelah aktif, Anda akan menemukan simbol tersebut diikuti dengan keterangan section break. Arahkan krusor ke simbol paragraphnya lalu tekan tombol delete. Ulangi perintah itu jika masih ada simbol dalam 1 halaman, kembalikan pengaturan paragraph dengan klik show/hide paragraph.

3. Menghapus Halaman Kosong Di Akhir Halaman

Selanjutnya, bisa juga dilakukan di akhir halaman. Caranya klik home lalu pilih grup paragraph. Kemudian klik show/hide dan tekan tombol ctrl + shift + 8. Akan muncul simbol bagian yang kosong, langsung tekan saja ctrl + end. Hal tersebut berfungsi agar bisa langsung ke halaman akhir.

Setelah itu soort simbolnya dengan klik delete, maka halaman kosongnya akan terhapus. Bila ada lebih dari 1 halaman kosong, cukup tekan ctrl + shift + end. Kemudian klik ikon show/hide dengan menggunakan ctrl + shift + 8 untuk dapat menghilangkan simbol tersebut.

Seperti itulah langkah-langkah yang bisa Anda gunakan dan coba ketika menghadapi masalah seperti ini. Semoga artikel terkait cara menghapus lembar kosong di ms word dari asalkata.com dapat memberikan manfaat.